Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
Cara Download Files & Soal

Ibu Ini Ingin Sebuah Sepatu Baru Untuk Pergi ke Pasar. Siapa Sangka, Perjuangan Sang Suami Sanggup Membuat Air Mata Menetes



Menurut kalian, apa yang disebut dengan kesetiaan? Kesetiaan adalah dimana dua orang insan yang saling melengkapi hingga akhir usia. Tidak peduli apa yang terjadi. Sama seperti kisah kali ini. Kisah dua orang yang sudah lapuk dimakan usia. Namun, sikap kesetiaan mereka tidak pernah pudar.

Pagi itu seorang kakek - kakek terlihat kebingungan mencari sesuatu. Dirinya membuka semuanya, mulai dari lemari, meja makan, hingga rak dapur. Namun, nampaknya dia belum menemukan apa yang ia cari. Kemudian nenek yang merupakan sang istri dari si kakek ini menanyakan sedang mencari apakah sang kakek tersebut. Dirinya pun menjawab dirinya sedang mencari kacamata. Sang nenek pun memberitahukan bahwa kacamata sang kakek ada di kening kakek tersebut. Sang kakek mencoba meraba keningnya dan ternyata memang ada kacamata miliknya di situ.
Sang kakek bertanya kemana perginya sang anak laki - laki yang selama ini menemani mereka di rumah ini. Sang nenek dengan sabar mengatakan bahwa sang anak sudah tinggal di luar kota dengan anak dan istirnya. Namun, sang kakek tetap bersikukuh bahwa harusnya sang anak ada di dekat mereka. Terlihat sang nenek mencoba membetulkan sepatunya yang rusak. Sang kakek bertanya mengapa dia seperti susah payah membetulkan sepatunya. Sang nenek berkata bahwasanya dirinya ingin pergi ke pasar dan ini adalah sepatu satu - satunya. Sang nenek pun pamit ke pasar.
Sang kakek bergegas untuk pergi dari rumahnya. Dirinya pergi untuk membelikan sepatu bagi sang nenek. Sang kakek bertujuan untuk memberikan kejutan kepada sang nenek. Sang kakek pergi dan membeli sepatu untuk sang nenek. Namun, malang sang kakek lupa dengan letak rumahnya. Usut punya usut ternyata kakek ini sudah pikun dan tak tahu arah jalan pulang. Dirinya bertanya kesana kemari. Hingga akhirnya dia pergi ke sebuah taman.
Sang nenek pulang dari pasar dan kebingungan mencari sang kakek. Hingga malam hari sang kakek pun belum pulang. Hingga sang nenek tersadarkan sesutu setelah melihat album lama mereka. Nenek itu pergi ke taman yang sama dengan sang kakek. Mereka bertemu di taman itu. Sang kakek meminta maaf karena dirinya lupa dengan arah rumah mereka. Namun, kakek itu mengaku hanya mengingat taman ini. Sang nenek pun tersenyum dan berkata kepada sang kakek. Bahwasanya memang taman ini adalah taman dimana mereka dulu memadu kasih. Sungguh cerita yang mengharukan. Bukti bahwa kesetiaan dan kenangan, tidak akan bisa luntur karena alasan apapun

Posting Komentar untuk "Ibu Ini Ingin Sebuah Sepatu Baru Untuk Pergi ke Pasar. Siapa Sangka, Perjuangan Sang Suami Sanggup Membuat Air Mata Menetes"